SMK N 1 Sedan - SMK Pusat Keunggulan Lihat Video Profil
Toggle Bar

Blog SMKN 1 Sedan

Catatan kegiatan, informasi dan update seputar sekolah

PPKS SMKN 1 Sedan Adakan Bimbingan Karier untuk Kelas XII

Pada hari Kamis tanggal 14 Oktober 2021 PPKS SMK Negeri 1 Sedan bekerjasama dengan PT. Putra Prima Abadi Perkasa Jakarta mengadakan kegiatan Psikotest Bimbingan Karier yang rencananya diikuti oleh 231 siswa ternyata yang hadir 222 siswa. Kegiatan ini betujuan untuk memberikan bimbingan dalam test wawancara dan memberikan pengalaman kepada siswa untuk mengikuti test kerja. Psikotest ini dilaksanakan secara tatap muka di Bengkel Otomotif SMK Negeri 1 Sedan yang dilaksanakan secara dua tahap dengan memenuhi protokol kesehatan. Tahap pertama dilaksanakan pada jam 08.30 – 10.30 kemudian dilanjutkan dengan materi trick wawancara selama setengah jam. Tahap dua dimulai pada jam 11:00 kemudian dilanjutkan dengan trick wawancara juga. Psikotes ini dilaksanakan secara tertulis/menggunakan kertas.
Dalam kegiatan ini, Kepala SMKN 1 Sedan tidak dapat hadir sehingga diwakili oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kehumasan Bapak Ahmad Fathoni, S.Pd. Kegiatan tersebut dibuka pada jam 08:00. Beliau menghimbau agar siswa kelas XII memanfaatkan momen kegiatan ini. Siswa kelas XII yang semula pada kelas X tidak bisa melaksanakan Kunjungan Industri akan diganti dengan kegiatan psikotest bimbingan karier di mana dari kegiatan ini nantinya akan ada rekrutmen langsung dari beberapa perusahaan dengan melihat hasil dari psikotest ini. Oleh karena itu, siswa kelas XII perlu memperhatikan apa-apa saja yang perlu dipersiapkan dalam wawancara yang akan disampaikan oleh pemateri nanti supaya siswa dapat lolos wawancara. Dari hasil test ini, psikolog akan menyalurkan siswa kelas XII ke perusahaan-perusahaan yang sesuai dengan hasil testnya.


Hal yang mempengaruhi keberhasilan seseorang ditentukan oleh 10% finasial, 20% keahlian, 30% jaringan, dan 40%nya adalah soft skill. Jadi, di dunia industri dan dunia kerja sekarang ini yang diutamakan adalah soft skill. Setiap orang memiliki kelebihan masing-masing. 80% soft skill dilihat dari ketrampilan berbicara, perubahan mindset dan pola pikir. Sehingga komunikasi adalah nomor satu yang dibutuhkan seseorang jika ingin berhasil. Dari sekarang, siswa perlu melatih kemampuan berkomunikasi dengan orang lain jika mereka ingin sukses nantinya. Siswa kelas XII disarankan bahwa jika mereka tidak ingin mendapatkan upah yang setara UMR, maka mereka harus mulai dari sekarang mencari perusahaan yang dari sekarang sudah memulai proses pemagangan. Perusahaan-perusahaan yang mampu memberi upah di atas UMR, dari sekarang ini sudah memulai perkrutan calon tenaga kerja.
Kunci wawancara antara lain: menjawab dengan taktis, optimis, praktis, ceriterakan tentang diri anda, tetap fokus pada perusahaan yang dilamar. Dalam mengikuti test wawancara, anak-anak harus melihat sikapnya. Pandangan ke depan melihat pewawancara dan ceriterakan nilai tambah anda. Jangan sampai menjelek-jelekkan perusahaan lama di mana anda pernah bekerja, jangan meminta gaji yang lebih dari UMR jika anda belum berpengalaman kecuali jika anda sudah berpengalaman, anda bisa melakukan negosiasi tentang upah anda. Yang dinilai dalam wawancara antara lain: penampilan, cara berbicara, cara berjalan, dan kesiapan dokumen. Gunakan pakaian yang sopan, potongan rambut yang rapi, bersepatu. Jika anda masuk ke ruang wawancara, usahakan disiplin. Tepat waktu sesuai dengan jadwal yang diteapkan. Jangan duduk sebelum anda dipersilahkan duduk oleh pewawancara. Jika anda sudah dipersilahkan masuk tetapi belum dipersilakan duduk, maka mintalah izin untuk duduk terlebih dahulu. Demikian sekilah trisk wawancara, semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca.

PPKS SMKN 1 SEDAN GELAR PSIKOTEST MINAT DAN BAKAT KELAS X

Salah satu program dari PPKS (Pusat Pengembangan dan Karier Siswa) adalah mengadakan Psikotest Minat dan Bakat. Psikotest minat dan bakat ini bertujuan utama untuk mengungkap/ menelusuri bakat dan juga minat siswa. Psikotes ini juga dapat melihat beberapa kecenderungan kepribadian dan juga melihat potensi inteligensi siswa. Pada tahun pelajaran 2021/2022 ini kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 13 Oktober 2021 yang diikuti oleh 230 siswa. Peserta dibagi ke dalam dua sesi dan memenuhi protocol kesehatan. Kegiatan Psikotest Minat dan Bakat ini kerjasama antara PPKS SMK Negeri 1 Sedan dengan PT. LPM Pati

Dari Psikotest Minat dan Bakat ini harapan sekolah antara lain siswa dapat:

  1. Mengenal diri sendiri (Understanding SelfPsikotest minat dan tes bakat membantu siswa-siswi sekolah untuk mengenal diri sendiri dengan lebih baik. Banyak kita jumpai siswa-siswi sekolah belum mengenal dengan baik siapa dirinya, apa kelebihannya, apa kelemahannya, apa hobinya, dan apa yang menarik dari dirinya. Untuk itu, kita perlu mengadakatan psikotest ini.
  1. Mengenal dan mengembangkan bakat siswa. Pada umumnya, di sekolah-sekolah terdapat beberapa kegiatan ekstrakurikuler. Kegiatan ekstra kurikuler bertujuan untuk mengembangkan dan mengasah bakat setiap siswa-siswi di Sekolah. Namun kendalanya, seringkali siswa-siswi bingung atau tidak tahu ekstra kurikuler apa yang cocok untuk diikuti. Celakanya siswa-siswi memilih ekstrakurikuler bukan berdasarkan bakat yang ada, tetapi karena pengaruh ikut-ikutan teman-teman kelompoknya.  Disinilah fungsi utama psikotes minat dan bakat. Melalui psikotest minat dan bakat, akan terlihat pola kecenderungan bakat siswa, dan dapat menjadi bahan pertimbangan atau rekomendasi kegiatan ekstrakurikuler yang sesuai untuk siswa-siswi tersebut.
  1. Membantu siswa mendapatkan jurusan yang tepat. Sebetulnya, dengan psikotest minat dan bakat, akan terlihat secara umum seorang siswa memiliki arah peminatan tertentu. Dengan informasi ini, pihak sekolah akan lebih mudah mengelompokkan peminatan siswa-siswi, Tetapi karena psikotest ini dilaksanakan pada siswa kelas X semester 1 dan SMK Negeri 1 Sedan hanya memiliki dua kompetensi keahlian maka untuk tujuan ini belum relevan. Tujuan ini relevan jika SMK Negeri 1 Sedan sudah benar-benar menerapkan Kurikulum Paradigma Baru yang mengizinkan sekolah membuka kompetensi keahlian baru yang masih satu rumpun program keahlian..
  1. Memotivasi dan membangun masa depan. Siswa sekolah adalah generasi penerus bangsa masa depan, untuk itu harus dibina dan juga dididik agar bisa menjadi penerus dan pemimpin bangsa di masa yang akan datang. Psikotest minat dan bakat ini dapat membantu siswa-siswi untuk melihat kemampuan dan bakat yang mereka miliki. Kedepan hasil psikotest minat bakat ini dapat menjadi acuan bagi siswa-siswi untuk memilih apakah setelah lulus SMK nanti akan bekerja, melanjutkan ke perguruan tinggi, atau berwirausaha sesuai dengan minat dan bakat mereka.

PT. United Tractor Tbk hadir di SMKN 1 Sedan

               Bidang Hubdin (Hubungan Industri) SMK Negeri 1 Sedan melaksanakan kegiatan Virtual Tour Kunjungan Industri Online Bersama PT. United Tractors Tbk Batch 3. Kegiatan ini dilaksanakan pada Hari Kamis, 23 September 2021 pukul 08.00 s/d 12.00 WIB bertempat di RPS SMK Negeri 1 Sedan. Peserta didik SMK Negeri 1 Sedan mengikuti kegiatan kunjungan industri secara virtual (Online) Batch 3 bersama PT. United Tractor Tbk. Kunjungan industri merupakan agenda rutin tahunan yang wajib diikuti oleh peserta didik, tenaga pendidik, tenaga kependidikan dan komite sekolah. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan dunia industri secara langsung sebelum siswa melaksanakan praktek kerja Lapangan di Dunia Usaha / Dunia Industri / Dunia Kerja. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, untuk tahun ini kegiatan kunjungan industri dilakukan secara virtual melalui platform zoom karena adanya pandemi covid-19 yang belum berakhir. Walaupun kegiatan ini dilakukan secara virtual, seluruh peserta didik tetap bisa berkunjung dan menyerap banyak ilmu dari industri yang dikunjungi. Kegiatan ini diikuti oleh 75 peserta didik kelas X Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan Otomotif dengan didampingi oleh Ibu Kepala SMK Negeri 1 Sedan, Bapak/Ibu Wakil Kepala SMK Negeri 1 Sedan, Bapak/Ibu Ketua Kompetensi Keahlian, Bapak/Ibu Wali Kelas dan Tim Hubungan Kerjasama Industri.

            Dalam Kunjungan Industri Online Batch 3 tahun 2021, menyajikan materi yang menarik tentang profil PT. United Tractor Tbk dan plant tour virtual yang membuat kunjungan ini tidak berbeda dengan kunjungan yang dilakukan secara langsung. Setelah pemaparan materi, penayangan video profil perusahaan dan plant tour, peserta diajak untuk melakukan diskusi dan tanya jawab. Sebelum acara kunjungan selesai, industri menyajikan quiz tentang wawasan industri yang telah disajikan untuk para peserta, peringkat lima terbaik dari peserta yang mengikuti mendapatkan doorprize dari Industri.

Suasana Kunjungan Industri Online

              Diawal pembukaan Ibu Erika Pratiwi selaku dari pihak PT United Traktor Tbk menyampaikan “bahwa perlu adanya link & mach antara pihak sekolah dan pihak industri supaya bisa berjalan dengan dinamis”. Kunjungan industri merupakan suatu kegiatan di luar kelas yang biasanya diselenggarakan pihak sekolah atau kampus. Tujuan dengan adanya kunjungan industri untuk memperoleh wawasan dan pengetahuan baru di dunia industri serta dapat menambah pengalaman secara langsung di suatu industri yang akan dikunjungi. Virtual Tour Kunjungan Industri Online Bersama PT. United Tractors (UT) merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh PT. UT dan sekolah SMK untuk memberikan pengenalan profil dunia industri, budaya kerja dan gambaran pengalaman ketika bekerja di masa depan.

Sekilas tentang PT. United Tractors Tbk  

  1. United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah menjadi perusahaan publik dan telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai salah satu kontribusi UT terhadap pencapaian sasaran pembangunan berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan program pendidikan dengan sebutan United Tractors for Education and Bright Future (UTFUTURE).

Terima kasih yang sebesar-besarnya kami ucapkan kepada seluruh pihak yang sudah berkontribusi dan membantu terlaksananya kegiatan kunjungan industri virtual ini secara baik dan lancar. Semoga kegiatan kunjungan industri virtual ini memberikan banyak manfaat untuk seluruh peserta sebagai bekal untuk prakerin pada khususnya dan kehidupan pada umumnya. Walau virtual, namun tetap esensial dan maksimal!